Bogor, intipena.com – Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, kembali meninjau pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis pada Senin (10/02/2025). Kali ini, kunjungannya dilakukan di SDN 1 dan SDN 2 Kedung Jaya, Bogor, Jawa Barat.
Dalam kesempatan tersebut, Prabowo menyaksikan langsung antusiasme para siswa saat menerima dan menikmati makanan bergizi di sekolah. Ia mengungkapkan kebahagiaannya melihat senyum dan keceriaan anak-anak, yang menurutnya mencerminkan harapan besar bagi masa depan bangsa.
“Melihat anak-anak menikmati makanan bergizi di sekolah adalah kebahagiaan tersendiri. Senyum dan semangat mereka menjadi motivasi bagi kita semua untuk terus membangun generasi yang sehat dan cerdas,” tulis Prabowo dalam unggahan di akun Instagram resminya, @prabowo.
Program Makan Bergizi Gratis ini diharapkan dapat memenuhi kebutuhan gizi seimbang anak-anak, mendukung tumbuh kembang mereka secara optimal, serta membentuk generasi yang sehat dan berkualitas. Langkah ini merupakan bagian dari visi besar menuju Indonesia Emas 2045, di mana generasi penerus bangsa akan memiliki daya saing tinggi di tingkat global.
Program Makan Bergizi Gratis menjadi salah satu upaya strategis dalam menciptakan masa depan yang lebih cerah bagi Indonesia, dengan membangun generasi yang kuat, sehat, dan siap menghadapi tantangan global.
Tidak ada komentar