Danlanal Dumai Hadiri Pelantikan Sekda Provinsi Riau, Perkuat Sinergi TNI AL dan Pemerintah Daerah

waktu baca 1 minutes
Selasa, 11 Mar 2025 11:15 0 10 intipena.com

Pekanbaru – Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Dumai, Kolonel Laut (P) Abdul Haris, menghadiri pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan Pejabat Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Riau, Taufik O.H. Acara tersebut berlangsung di Balai Serindit, Aula Gubernuran, Jalan Diponegoro No. 23, Pekanbaru, pada Senin (10/3/2025).

Pelantikan ini menjadi momen penting bagi Pemerintah Provinsi Riau dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik dan tata kelola pemerintahan. Kehadiran Danlanal Dumai dalam acara tersebut menunjukkan eratnya sinergi antara TNI AL dan pemerintah daerah dalam membangun serta mengembangkan wilayah Riau.

Selain itu, pelantikan ini juga diharapkan dapat memperkuat koordinasi antara pemerintah daerah dan unsur TNI, khususnya TNI AL, dalam menciptakan stabilitas dan kemajuan bagi masyarakat Riau.

Usai prosesi pelantikan, Danlanal Dumai bersama unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) turut memberikan ucapan selamat kepada Taufik O.H. Mereka berharap agar Sekda yang baru dilantik dapat menjalankan amanah dengan baik dan membawa Riau menuju kemajuan yang lebih pesat.

(Pen Lanal Dumai)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LAINNYA